TATIYE.ID (GORUT) – Pemerintah Daerah Kabupaten gorontalo Utara menggelar Ramah Tamah untuk Komandan Kodim Letkol Arm. Firstya Andrean Gitrias yang pindah tugas.
Acara tersebut dilaksanakan di Aula Gerbang emas Kantor Bupati Gorontalo, dihadiri oleh Bupati Gorut Indra Yasin, Wakil Bupati (Wabup) Thariq Modanggu, Kapolres Gorut, Perwakilan Kejari, bersama petinggi TNI, dan pimpinan OPD dilingkup pemkab Gorut.
Dalam Sambutanya Bupati Indra Yasin mengucapkan Terima Kasih kepada komandan Kodim yang baru bertugas selama 1.7 bulan itu dan banyak memberikan konstribusi dalam membangun daerah khususnya Gorontalo Utara.
“Atas nama pemkab dan masyarakat Gorut, saya menyampaikan terimasih kepada Dandim 1314 Gorut, yang kurang lebih 1,7 bulan bertugas diwilayah Kabupaten Gorut,” ungkap Indra Yasin.
sehubungan dengan itu Bupati Indra Yasin Juga Mengatakan pembangunan digorontalo Utara tidak lepas dari dorongan dari Kodim 1314 Gorut.
“Tentu dalam mendorong pembangunan selama ini juga tidak lepas dari dukungan dari Kodim 1314 Gorut, khususnya bapak Dandim, baik itu bidang SDM, infrastruktur, ekonomi dan bidang – bidang lainnya. Dan tentu masyarakat Gorut ada kebanggaan tersendiri,” ujarnya. (*)