Raih Medali Emas, Taekwondoin PPLP Gorontalo Masuk Talent Scouting PB TI

TATIYE.ID (SPORT) – Prestasi Atlet taekwondo Pusat Pendidikan dan Pelatihan Pelajar (PPLP) Gorontalo kembali moncer. Setelah sebelumnya Silvana Lamanda, kini giliran Al Alim Adam yang terpilih masuk Talent Scouting PB TI persiapan pelatnas jangka panjang.

Kabar tersebut disampaikan Binpres Pengprov TI Gorontalo Januar Lahay, usai membawa tim taekwondo Gorontalo tampil di Central Celebes Open Tournament Taekwondo di kota Palu, Sulawesi Tengah pekan kemarin.

“Alhamdulillah Atlet PPLP Taekwondo yang meraih medali emas atas nama Al Alim Adam siswa SMA Negeri 6 kota Gorontalo dan meraih Atlet Terbaik Putra pada CCOP Taekwondo di Palu mendapat perhatian dari PBTI sehingga masuk Talent Scoting PBTI,” kata Januar Lahay yang juga pelatih taekwondo PPLP Gorontalo, Jum’at (5/08/2022).

Tambah Januar, nantinya atlet binaannya tersebut akan ikut dalam seleksi Atlet Junior pada bulan November 2022.

“Setelah masuk Talent Scouting, nanti dia akan ikut seleksi atlet junior guna persiapan pelatnas jangka panjang PB TI,” tambahnya.

Atas prestasi tersebut, tidak lupa pelatih yang akrab disapa Master Didit tersebut mengucapkan terimakasih kepada semua pihak yang telah mensupport selama ini.

“Ini sukses bersama dan prestasi ini tidak akan diraih tanpa dukungan orang tua, pihak sekolah dalam hal ini SMA negeri 6 kota Gorontalo serta Dikbudpora Provinsi sebagai pembina PPLP Gorontalo,” jelasnya. (*)

Exit mobile version