PT. Merdeka Copper Gold Buka Pertambangan di Desa Hulawa, Investasinya Capai Rp10 Triliun

TATIYE.ID (POHUWATO) – PT Merdeka Copper Gold Tbk melakukan investasi sektor tambang emas di Desa Hulawa Kecamatan Buntulia.

Wakil Presiden Direktur PT Merdeka Copper Gold Tbk, Simon James Milroy
memastikan beroperasinya pertambangan emas ini akan membawa manfaat bagi semua pihak. Lantaran, perusahaannya akan membawa pemasukan yang besar bagi daerah.

Ia juga berjanji akan banyak memberdayakan tenaga lokal serta turut menjaga kelestarian lingkungan.

“Ini proyek sangat besar yang akan membawa manfaat bagi semua orang. Kami akan sangat peduli dengan safety. Tentunya akan membawa income yang besar berupa pajak dan revenue. Diharapkan semua pihak bergandengan tangan untuk sukseskan proyek ini bersama,” ujar Simon, Kamis (22/9/2022).

Sementara itu, Bupati Pohuwato Saipul A. Mbuinga menyambut baik dimulainya pertambangan di daerahnya.

Rencananya, PT Merdeka Copper Gold akan berinvestasi sebesar Rp10 Triliun.

Hal ini akan mendongkrak perekonomian masyarakat dan pendapatan daerah. Sebab, PT Merdeka Copper Gold berkomitmen akan memberdayakan tenaga lokal.

“Pemkab mengucapkan terima kasih kepada perusahaan. Membuka peluang berusaha bagi pengusaha lokal. Kami sampaikan kepada pihak investor agar konsisten menjaga lingkungan,” tutur Saipul.

Senada dengan Bupati Saipul, Ketua DPRD Pohuwato juga menyambut baik investasi ini. Ia memastikan DPRD akan terus mengawasi jalannya proyek pertambangan ini.

“Kami menyambut baik dimulainya proyek tambang yg besar ini. Terkait WPR, kami akan berjuang mendapatkan IUPR. Kami berharap perusahaan bisa membantu terwujudnya IUPR secara simultan. Kemudian, rekrutmen tenaga lokal minimal 60%, sekarang mencapai 80%. Kami akan terus mengawasi prosesnya,” tandas Nasir.

Exit mobile version