Plt. Bupati Sosialisasi Baznas Untuk Memudahkan ASN Membayar Zakat

TATIYE ID (BOALEMO) – Aparatur Sipil Negara (ASN) mudah dalam membayar  Zakat. Plt. Bupati Ir. Hi. Anas Jusuf, menggelar sosialisasi Baznas (Badan Amil Zakat Nasional) di lingkungan Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil. Rabu, (02/12/2020).


Sosialisasi tersebut di hadiri langsung oleh, ketua Amil Zakat Nasional (Baznas) Kabupaten Boalemo, Mahyudin Pusi, serta Aparatur Sipil Negara (ASN)  di lingkungan Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil.

Pada kesempatan itu, Plt. Bupati Anas berharap kepada seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Pemkab Boalemo agar dapat memberikan Zakat Amil 2,5% dari total gaji yang di terima. 

“Saya mengharapkan kepada seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) agar dapat memberikan Zakat Amil 2,5 % dari total gaji yang di terima,”harapannya Plt. Bupati Anas. 

Seperti diketahui bahwa Zakat Amil merupakan Zakat penghasilan yang berasal dari pendapatan rutin. Untuk itu wajib dikeluarkan oleh seseorang yang berpendapatan gaji yang dimilikinya.

” Zakat Amil dikeluarkan 2,5 % dari total pendapatan atau gaji penghasilan yang diterima perbulan,”tutupnya. (*)

Exit mobile version