Pj Gubernur Gorontalo Tutup Liga Futsal Nasional 2022

TATIYE.ID (SPORT) – Liga Futsal Nasional (LFN) 2022 yang digelar oleh Asosiasi Futsal Provinsi (AFP) Gorontalo akhirnya berakhir yang ditandai dengan penutupan turnamen oleh Pj. Gubernur Hamka Hendra Noer, Sabtu (28/05/2022) di GOR Davton, Limboto.

Turut hadir pada acara penutupan turnamen futsal AFP Gorontalo diantaranya, anggota EXCO PSSI Gorontalo Hartono Jusuf, Ketua AFP Provinsi Gorontalo Sukirman Rahim, Ketua Afkab Gorontalo Sofyan Ishak, Sekda Kabupaten Gorontalo, Rony Sampir, dan sejumlah pejabat dilingkungan pemerintah provinsi dan Kabupaten Gorontalo.

Dua pertandingan final tersaji sebelum penutupan turnamen futsal yang digelar AFP Gorontalo. Final pertama dari kategori Puteri yang mempertemukan WSG Gorut menghadapi The Power FC dari Limboto yang dimenangkan tim asal Gorut dengan skor akhir 5-3.

Sedangkan final putra antara Muara Tirta FC menghadapi Sultan FC berjalan cukup alot. Saling balas menciptakan gol dan jual beli serangan terlihat pada pertandingan yang disaksikan langsung Pj. Gubernur.

Alhasil, pertandingan final dilanjutkan dengan adu pinalti setelah diwaktu normal laga berkesudahan 6-6. Dan Sultan Al-Fatih sukses menjadi juara dengan torehan gol 11-9.

Dalam sambutannya Pj gubernur mengapresiasi sekaligus berharap pembinaan olahraga futsal di Gorontalo semakin berkembang dan berprestasi.
Mantap Asdep di Kemenpora RI tersebut juga melihat potensi atlet futsal di Gorontalo cukup berpeluang untuk bisa menjadi atlet-atlet nasional futsal Indonesia kedepannya.

Sementara itu Ketua AFP Provinsi Gorontalo Sukirman Rahim tidak lupa mengucapkan terimakasih kepada semua pihak yang telah terlibat pada Liga Futsal Nasional (LFN) tahun ini.

“Terimakasih kepada semua yang telah terlibat dalam liga ini, dan satu kebanggaan bagi kami dimana saat pembukaan Liga turut hadir perwakilan KONI Provinsi Gorontalo, Asprov PSSI Gorontalo dan pada acara penutupan bisa dihadiri Pj Gubernur, Kadis Dikbudpora Provinsi dan sekda Kabupaten Gorontalo,” jelasnya. (*)

Exit mobile version