Perkim Genjot Mekanisme Pengadaan Tanah Melalui Rakor Bersama Instansi Terkait

TATIYE.ID (GORUT) – Dinas Pemukiman dan Perumahan (Perkim) Kabupaten Gorontalo Utara (Gorut) terus mengenjot mekanisme pengadaan tanah melalui rapat koordinasi dengan beberapa instansi terkait.

Helmi Potutu, saat di konfirmasi oleh beberapa awak media mengatakan, bahwa selain melakukan pembahasan mekanisme pengadaan tanah, kitapun membahas tentang
percepatan persentase yang dihadiri kepala Kanwil Provinsi Gorontalo dan Kepala Bidang Pengadaan tanah.

“Tujuan kita dalam melaksanakan rapat dengan beberapa instansi ini, tentu merupakan bentuk wujud kami dalam memahami regulasi pengadaannya bersifat kecil,” kata Helmi.

Selain itu lanjut Helmi, dimana di Gorontalo Utara ini terdapat beberapa objek yang nantinya akan membutuhkan tanah, seperti halnya Dinas Kesehatan, Pudam, Pemdes, dan Peternakan.

“Jadi untuk tahun ini, ada 4 pengadaan tanah yang di khususkan untuk kepentingan umum,” jelasnya. (*)

Exit mobile version