Penyelesaian Lahan Eks Transmigrasi Cempaka Putih Akan Diumumkan, Thariq : Ini Akan Kami Bahas

TATIYE.ID (GORUT) – Bupati Gorontalo Utara, Thariq Modanggu, memintah kepada jajaranya untuk sama-sama membahas rencana pengumuman ke publik terkait penyelesaian masalah lahan eks transmigrasi di Desa Cempaka Putih Kecamatan Tolinggula Kabupaten Gorontalo Utara.

Hal tersebut sebagaimana disampaikan oleh orang nomor satu di bumi Gerbang Emas (Germas) ini saat melaksanakan Rapat Koordinasi (Rakor) bersama DPRD gorontalo Utara, diruang Tinepo Kantor Bupati Gorontalo Utara, Rabu (14/12/2022).

“Saya meminta kepada Asisten Pemerintahan dan Kesra bersama Dinas Nakertrans, Perkim dan Bagian Hukum, untuk sama-sama membahas rencana pengumuman ke publik itu,” ucap Bupati.

Bupati yang juga merupakan jebolan Himpunan Mahasiwa Islam (HMI) ini mengatakan, bahwa pengumuman itu bisa melalui media sosial ataupun pemerintah kecamatan.

“Kami dari pihak Pemerintah Daerah sendiri tentu akan melakukan pembahasan tersendiri terkait pengumuman itu,” jelasnya.

Yang pasti lanjut Bupati, hal itu juga harus diantisipasi. Pasalnya jika hal tersebut tidak diumumkan, dikhawatirkan akan ada yang bisa memanfaatkan hal ini demi kepentingan tertentu.

“Makannya kami mengambil sikap untuk di umumkan, namun diberi batasan, sehingga orang tidak menafsirkan atau memanfaatkan hal ini untuk kepentingan-kepentingan tertentu. Dan Insya Allah kamipun berharap kiranya masalah ini bisa secepatnya dapat terselesaikan,” imbuhnya.(*)

Exit mobile version