Pengadaan Tanah Tidak Sesuai SOP, Wabup Gorut Murka

TATIYE.ID (GORUT) – Dalam Rangka menertibkan proses pengadaan tanah yang ada di kabupaten Gorontalo Utara, Wakil Bupati Gorontalo Utara Thariq Modanggu melakukan Inspeksi Mendadak (Sidak) di Dinas Perumahan dan Kawasan Permukiman (Perkim) Gorontalo Utara. Senin (09/02/2021)

Wakil Bupati Gorontalo Utara betepa terkejutnya menemukan proses pengadaan tanah di gorontalo utara oleh dinas perkim tidak sesuai dengan SK Bupati Gorontalo Utara.

“Setelah melakukan sidak saya menemukan bahwa banyak kententuan atau mekasnisme pengadaan tanah tidak sesuai dengan SK bupati oleh kaeran itu saya minta kepada OPD atau Dinas perkim agar memperhatikan mekanisme yang diatur dalam mekanisme SK bupati”. Tegas Thariq

Thariq menjelaskan jika tidak mematuhi SOP dalam pengadaan tanah maka ini akan bermasalah dikemudian hari.

“SOP dalam pengadaan tanah harus kita patuhi karena jika kita tidak mematuhi proses ketentuan maka ini adalah biang keladi dari masalah masalah pengadaan tanah di gorontalo utara”. Ungkap Thariq

Sehubungan dengan itu Thariq berharap kepada semua panitia yang terkait agar sungguh sungguh memperhatiakn mekanisme pengadaan tanah dan tidak dilaksanakan secara sembarangan tapi dilaksanakan sesuai ketentuan perundang-undangan yang ada dan ada beberapa dokumen akan buatkan analisisnya untuk Bupati Gorontalo Utara.

“beberapa dokumen saya ambil dan saya buatkan analisanya dan saya laporkan secara tertulis kepada bupati Gorontalo Utara”. Pungkasnya

Exit mobile version