Pemkot Gorontalo Sambut 78 Mahasiswa Pertukaran dari 48 Perguruan Tinggi

TATIYE.ID (KOTA GORONTALO) – Pemerintah Kota Gorontalo menyambut kedatangan 78 mahasiswa yang berasal dari 48 perguruan tinggi ternama di Indonesia, yang berlokasi di Banthayo Lo Yiladia (BLY) Kota Gorontalo, Rabu 6 Maret 2024.

Kehadiran puluhan mahasiswa ke Gorontalo tersebut, merupakan satu implementasi dari program pertukaran mahasiswa yang diinisiasi oleh pihak Universtias Muhammadiyah Gorontalo bekerjasama dengan Pemerintah Kota Gorontalo.

Pada kesempatan tersebut, Asisten I Sekretaris Daerah Kota Gorontalo, Arifin Muhammad mewakili Walikota menyampaikan bahwa meski tak banyak destinasi wisata yang ada di Kota Gorontalo. Namun, di Kota Gorontalo merupakan salah satu wilayah yang memiliki keunggulan pada sektor jasa.

“Kota Gorontalo tidak memiliki banyak destinasi wisata seperti di kabupaten lain. Tetapi, Kota Gorontalo memiliki sektor jasa seperti hotel, Mall, dan lain sebagainya,” ujar Arifin.

Selain itu itu, Arifin juga menginformasikan kepada seluruh mahasiswa yang ada tentang rukunnya umat beragama di kota Gorontalo. Di samping itu, kata Arifin, Kota Gorontalo merupakan daerah yang religius.

“Banyak kegiatan religi yang sering dilakukan masyarakat. Diantaranya, gerakan salat Subuh berjamaah (GSSB) yang diselenggarakan di 336 masjid,” jelas Arifin

Terakhir, Arifin menyampaikan kepada mahasiswa bahwa masyarakat Gorontalo adalah masyarakat yang mudah bergaul.

Kota Gorontalo bukan hanya tempat untuk belajar secara akademis, tetapi juga tempat untuk merasakan kehidupan keagamaan dan budaya. Masyarakat Gorontalo dikenal mudah bergaul, dan kami yakin mereka akan merasa seperti di rumah sendiri,” tandasnya.

Exit mobile version