Pemkot Gorontalo Gelar Kegiatan “Motonggeyamo” Penetapan 1 Syawal 1442 Hijriah

Marten A. Taha

TATIYE.ID (PEMKOT) – Pemerintah Kota Gorontalo menggelar kegiatan “Motonggeyamo” atau pengumuman penetapan 1 Syawal 1442 Hijriah, di Gedung Banthayo Lo Yiladia Rudis Wali Kota Gorontalo, Selasa (11/05/2021)

Dalam sambutannya Wali Kota Gorontalo Marten A. Taha jelaskan, “Motonggeyamo” merupakan tradisi Gorontalo dalam menyambut hari besar keagamaan. Diantaranya menetapkan 1 Ramadhan, 1 Syawal, dan 10 Dzulhijjah atau Hari Raya Idul Adha.

“Jadi dalam menetapkan hari besar umat muslim, sebelumnya kita harus melaksanakan kegiatan Motonggeyamo. Dari kegiatan tersebut kita akan mendengarkan sekaligus mengumumkan kepada umat muslim tentang penetapan 1 Ramadhan, 1 Syawal, dan 10 Dzulhijjah” jelasnya.

Berdasarkan hasil keputusan sidang isbat tentang penetapan 1 Syawal, Kementerian Agama RI, para ulama, pimpinan ormas Islam, anggota badan hisab dan rukyat telah menyepakati dan memutuskan bahwa Hari Raya Idul Fitri 1442 Hijriah jatuh pada Kamis 13 Mei 2021.

“Sebagai pimpinan daerah, saya memutuskan bahwa Hari Raya Idul Fitri 1 Syawal 1442 Hijriah di Kota Gorontalo jatuh pada Kamis sebagaimana hasil keputusan sidang isbat oleh Kementrian Agama RI” katanya.

Akhir penyampaian wali Kota Gorontalo dua periode mengajak umat Islam untuk menyambut Hari Raya Idul Fitri dengan kumandang takbir, tahmid, dan tahlil sebagai ungkapan syukur dan pengakuan atas keagungan Allah SWT.

“Alhamdulillah, berkat rahmat Allah SWT kita telah sampai di penghujung bulan suci Ramadhan. Kita akan mengakhiri bulan yang penuh berkah ini dengan merayakan Hari Raya Idul Fitri yaitu hari kemenangan yang membawa kita pada kesucian diri…”

“Untuk itu saya berharap kepada seluruh umat muslim untuk selalu menciptakan suasana penuh keakraban yang berlandaskan pada nilai kemanusiaan dan persaudaraan. Kita semua harus menguatkan sikap kepedulian sosial, saling berbagi mengaktualisasikan jati diri kemanusiaan sebagai hamba Allah SWT” tutup Marten. (**)

Exit mobile version