Pemda Pohuwato Targetkan Gelar Vaksinasi Masal di Desa Pohuwato dan Pohuwato Timur

TATIYE.ID (POHUWATO) – Bupati Saipul A. Mbuinga gelar rapat bersama jajaran aparat Desa Pohuwato dan Desa Pohuwato Timur, Kecamatan Marisa bahas persiapan pelaksanaan vaksinasi untuk dua desa tersebut, Kamis (23/09/2021).

Dalam pertemuan itu, Bupati Saipul Mbuinga menjelaskan jika pemda dalam dua bulan terakhir ini begitu giat melakukan vaksinasi di seluruh Kabupaten Pohuwato untuk mengkatkan persentase vaksinasi di

“Ini semua kita lakukan karena persentase vaksin kita masih rendah di Provinsi Gorontalo, ini juga merupakan perintah langsung dari pemerintah pusat menuju kehidupan normal di 2022 sehingga percepatan vaksinasi ini menjadi tanggung jawab kolektif pemerintah,” ujar Bupati.

Pemda Pohuwato sendiri akan melaksanakan serbuan vaksinasi di kedua desa tersebut yang rencananya akan di gelar pada Sabtu, 25 September 2021.

“Dua desa akan dilaksanakan sekalian, yang berlokasi di depan kantor Desa Pohuwato. Inshallah kehidupan normal akan kembali di buka seperti di tahun-tahun sebelumnya, dan semua pembangunan akan berjalan kembali,” tutur Bupati.

“Ada pembangunan yang tertunda di tahun 2020 maupun 2021, itu karena anggaran kita masih direfocusing terkait dengan covid-19 serta vaksin,” pungkasnya.

Exit mobile version