Peduli Sesama, KPU Gorut Santuni Anak Yatim-Piatu

foto : Humas KPU Gorut

TATIIYE.ID (GORUT) – Bentuk kepedulian terhadap generasi bangsa, sekaligus mempererat tali silaturahmi antar sesama, KPU Kabupaten Gorontalo Utara menyerahkan santunan kepada anak-anak yatim-piatu di panti asuhan Al-Izzah, Desa Mootinelo, Kecamatan Kwandang.

Santunan ini diberikan sebagai tindak lanjut dari surat Sekretaris Jenderal KPU RI Nomor 2541/TU.01.1-SD/03/2024 mengenai Santunan dan Doa Bersama Anak Yatim yang dilaksanakan serentak di seluruh Indonesia.

Ketua KPU Gorut, Sofyan Jakfar, saat di wawancarai oleh beberapa awak media mengatakan, santunan ini dilaksanakan guna merupakan bentuk kepedulian mereka terhadap sesama.

“Selain bentuk kepedulian, ini juga untuk mempererat talih silaturahmi antar sesama,” ucap Sofyan, Sabtu (20/7/2024).

Selain itu Sofyan juga berharap, semoga bantuan yang disalurkan ini bisa bermanfaat untuk mereka selaku penerima.

“Semoga ini bisa bermanfaat bagi mereka para anak yatim piatu yang menerima,” harapnya.

Adapun bantuan ini diserahkan pada Selasa, (16/072024).(*)

Exit mobile version