PB-KPMIP Dukung Hadirnya STIKES di Bumi Panua Pohuwato

TATIYE.ID (POHUWATO) – Yopin Polutu, S.H selaku Ketua PB-KPMIP menyatakan dukungannya akan rencana pendirian perguruan tinggi berbasis sekolah ilmu kesehatan (STIKES) di Pohuwato. Selasa (02/11/2021).

Selain dukungan, Yopin juga berharap nantinya perguruan tinggi yang akan menggunakan sistem yayasan tersebut bisa memprioritaskan putra-putri daerah kaitan dengan biaya pendidikan di STIKES tersebut.

“Kami mendukung pendirian STIKES di Pohuwato, dan berharap kiranya ada kebijakan khusus terhadap putra putri daerah terutama dari keringanan biaya SPP, mengingat banyaknya generasi Pohuwato yang ingin kulian kesehatan namun tekendala dengan biaya, meskipun ada juga yang terhitung mampu namun banyak kuliah diluar daerah karena di Pohuwato itu sendiri belum tersedia jurusan kesehatan,” terang Yopin.

Yopin juga mengungkapkan kehadiran STIKES di bumi panua nantinya dapat mendorong dan meningkatkan SDM di Pohuwato yang unggul utamanya di bidang kesehatan.

“Kami di KPMIP memilki 9 cabang yang tersebar diseluruh Indonesia berharap mudah-mudahan keberadaan STIKES akan terus berkembang dengan pesat dalam melahirkan SDM yang unggul dalam berdaya saing terutama di era sekarang ini,” pungkasnya.

Exit mobile version