Nikson Etengo Ikuti Sosialisasi Pengelolaan SP4N Lapor

TATIYE.ID – Kepala Sekretariat Bawaslu Provinsi Gorontalo Nikson Entengo mengikuti agenda Sosialisasi Pengelolaan Sistem Pengelolaan Pengaduan Pelayanan Publik Nasional (SP4N) yang diselenggarakan oleh Bawaslu RI secara daring, Senin, (27/03/2023).

Kegiatan ini bertujuan untuk memperkenalkan SP4N-LAPOR sebagai media pengelolaan pengaduan pelayanan publik nasional kepada jajaran Bawaslu Provinsi dan Kabupaten/Kota sampai ketingkat pengawas Adhoc dan juga kepada masyarakat.

Selain itu masyarakat juga dapat melapor melalui situs lapor.go.id yang diberikan oleh Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi.

Ini dilakukan dalam rangka meningkatkan peran aktif masyarakat dalam membantu pembangunan pelayanan publik yang baik.

“Sasarannya menjadikan SP4N-LAPOR sebagai sistem pengaduan pelayanan publik nasional yang digunakan masyarakat,“ kata Nikson.

Kegiatan tersebut diikuti oleh 11 Bawaslu Provinsi diantaranya Gorontalo, Sumatra Barat, Kepulauan Bangka Bilitung,Jambi Jawa Barat, Jawa Timur, Sulawesi Tenggara, Kalimantan Timur, Kalimantan Tengah, Nusa Tenggara Barat, dan Papua Barat.

Exit mobile version