Nelson Tegaskan Tanpa Dihabisi, Masa Jabatannya Akan Habis Pada 2024

Nelson Pomalingo bersama Hendra Hemeto saat menyerahkan bantuan cadangan pangan beras di telaga biru, (foto Isal/tatiye.id).

TATIYE.ID (KABGOR) – Bagaikan perkataan Megawati, untuk tidak grasah grusuh soal pemilu 2024, sama halnya pun dengan perkataan Nelson. Ia menegaskan bahwa tanpa dihabisi, dirinya tetap akan habis.

Diketahui, Nelson dan Hendra (NDH) akan mengakhiri masa jabatannya sebagai Bupati dan Wakil Bupati Gorontalo pada 2024 mendatang.

“Saya dan pak Wabup (Hendra Hemeto) ini akan habis tahun depan. Harusnya, sampai tahun 2026,” kata Nelson saat memberikan bantuan pangan cadangan beras, Minggu (28/5/2023) di Desa Ulapato A.

Untuk itu, Nelson sebagai pembina politik di Kabupaten Gorontalo berpesan kepada masyarakat tidak terpecah belah dalam perbedaan pilihan. Baik Pileg terlebih dalam Pilkada 2024.

“Saya tegaskan pemilu 2024 mendatang ini adalah milik kita semua. Jadi saya minta masyarakat untuk bersatu jangan terpecah belah. Sekali lagi, tanpa dihabisi, saya ini akan habis (masa jabatan Bupati Gorontalo),” lanjut Nelson.

“Karena itu saya ingin mengakhiri masa jabatan dengan baik, dan meninggalkan yang baik baik,” tandas Bupati Gorontalo dua periode itu.

Exit mobile version