Nelson Rumahkan Honorer, Fraksi Nasdem dan Demokrat Lontarkan Kritik

TATIYE.ID (KABGOR) – Bupati Gorontalo Nelson Pomalingo menerbitkan surat nomor 800/BK-DIKLAT/1313 perihal pemberitahuan pelaksanaan evaluasi tenaga kontrak di lingkungan Pemerintah Kabupaten Gorontalo.

Namun, evaluasi tenaga honorer ini mendapat respons negatif dari beberapa fraksi di DPRD Kabgor.

Ketua Fraksi Nasdem, Jarwadi Mamu, menyayangkan kebijakan merumahkan tenaga honorer tersebut, mengingat saat ini masyarakat sedang berada di tengah pandemi COVID-19.

“Jujur Fraksi Nasdem menyangkan sikap Bupati Gorontalo ini, kasihan masyarakat. Keputusan merumahkan honorer seharusnya tidak perlu terjadi, mestinya pemerintah memberikan solusi yang bijak bagi masyarakat. Kami minta surat edaran itu agar segera dicabut,” kata Jarwadi di Gedung DPRD, Rabu (30/12/2020).

Sedangkan, Ketua Fraksi Demokrat Natsir Potale, menilai keputusan tersebut menurunkan imun para tenaga honorer. Bahkan berpotensi menyebabkan tenaga honorer terpapar COVID-19.

“Kekhawatiran saya ke sana, keputusan ini bisa menyebabkan imun honorer menurun lantas berpotensi COVID-19. Untuk itu pemerintah jangan sembarang mengeluarkan keputusan,” tutur Natsir.

Exit mobile version