Monitoring Lokasi Jalur Irigasi, Bupati Saipul : Persoalan Ini Harus Segera Ditangani

TATIYE.ID (POHUWATO) – Bupati Pohuwato, Saipul A. Mbuinga bersama Plt. Kadis Pertanian, Ikbar AT. Salam, Plt. Camat Patilanggio, Heriyanto Uwete dan pihak Balai Wilayah Sungai (BWSS) memonitoring titik lokasi yang jadi persoalan terkait jalur irigasi Bendung Randangan. Senin (05/07/2021).

Puluhan titik yang menjadi persoalan jaringan irigasi ditinjau langsung, dimulai dari Kecamatan Patilanggio meliputi Desa Dulomo kemudian Desa Suka Makmur, Desa Iloheluma, Desa Balayo hingga berakhir di Desa Manawa.

Sedangkan titik jalur irigasi yang ditinjau oleh Bupati Saipul bersama tim di wilayah Kecamatan Randangan, berada di Desa Ayula.

“Di setiap desa baik di Kecamatan Patilanggio maupun Randangan ada titik jaringan irigasi yang saya lihat langsung serta menampung keluhan dari kades setempat,” ujar Bupati

“Artinya, jaringan irigasi ini sudah mau dipakai hanya saja terkendala dengan berbagai persoalan baik itu jaringan yang bocor, yang berumput serta yang tidak bisa dilalui oleh air,” imbuhnya.

Exit mobile version