Minggu 26 Mei 2024, KPU Bonebol Bakal Lantik PPS yang Lulus Seleksi

TATIYE.ID (BONEBOL) – KPU Kabupaten Bone Bolango telah menyelesaikan seluruh tahapan seleksi calon Anggota Panitia Pemungutan Suara (PPS) untuk Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak tahun 2024.

Sehubungan dengan hal tersebut, KPU telah mengumumkan dan menetapkan 495 Anggota PPS yang lolos tahapan seleksi. Mereka tersebar di 18 Kecamatan yang ada di Bone Bolango.

Penetapan ini dilakukan oleh KPU Bone Bolango usai melakukan seleksi Tes tertulis CAT dan wawancara selama 3 hari berturut-turut yakni dari tanggal 21 hingga 23 Mei 2024 yang berlokasi di Sekretariat masing-masing Panitia Pemilihan Kecamatan.

495 Anggota PPS tersebut akan menjalani pelantikan dan melakukan pengambilan sumpah pada Minggu 26 Mei 2024 yang akan dilakukan langsung oleh KPU Bone Bolango di UTC Damhil Kota Gorontalo.

Tak hanya itu, usai pelantikan para Anggota Panitia Pemungutan Suara juga dihimbau dan juga diwajibkan untuk mengikuti bimbingan teknis dari KPU Bone Bolango.

Exit mobile version