Mahasiswa Asal Papua Ini Sumbangkan Hasil Penjualan Bendera Demi Bantu Palestina

Zepta Keya, Mahasiswa asal Papua yang berjualan bendera di aksi damai Gorontalo peduli Palestina (foto: Isal/Tatiye.id)

TATIYE.ID (GORONTALO) – Zepta Keya, mahasiswa asal Papua ini rela menyumbangkan hasil penjualan bendera untuk membantu Palestina.

Dalam aksi damai Gorontalo peduli Palestina yang dilaksanakan di kompleks menara keagungan Limboto itu, nampak Zepta sedang menawarkan dagangnya kepada ratusan orang yang mengikuti aksi tersebut.

Zepta yang tercatat sebagai seorang mahasiswa di Universitas Muhammadiyah Gorontalo itu mengaku bendera yang diperjualbelikan itu lebih dari 100 buah dengan harga penjualan perbendera Rp 75 ribu.

“Keuntungan dari penjualan bendera ini akan disumbangkan kepada saudara kami di Palestina,” kata Zepta pada tatiye.id, Jumat (17/11/2023).

Diketahui, Zepta merupakan mahaiswa UMGo asal papua yang beragama Islam dan berdomisili di Kecamatan Batudaa sejak 2008.

Exit mobile version