LKPJ Bupati Tahun 2021 Masih Akan Dievaluasi DPRD Bonebol

TATIYE.ID (BONEBOL) – DPRD Bone Bolango masih akan mengevaluasi beberapa laporan yang disampaikan Bupati Hamim Pou, dalam rapat paripurna penyampaian LKPJ Bupati Tahun 2021.

Hal tersebut sebagaimana disampaikan Anggota DPRD Bone Bolango, Faisal Mohi saat diwawancarai usai menghadiri rapat paripurna, dengan agenda penyampaian LKPJ Bupati, Rabu (06/04/2022)

“Menurut hemat kami, ada beberapa hal yang belum tercapai dengan maksimal. Diantaranya di bidang pemerintahan, pembangunan maupun beberapa peraturan daerah lainnya. Dan sebagai wakil rakyat, beberapa hal tersebut masih akan kami evaluasi,” ujarnya.

Lanjut Faisal, berdasarkan mekanisme peraturan perundang-undangan tata tertib DPRD, hal tersebut akan dibahas ditingkat Badan Anggaran (Banggar).

“Jadi pasca paripurna ini, kami di Banggar akan segera membahasnya. Sehingga ada beberapa poin yang tadinya angka capaian yang masih rendah, kita akan perbaiki. Setelahnya kami akan merekomendasikan kembali kepada Bupati,” katanya.

Apa yang disampaikan politisi elit PPP tersebut bukan tanpa alasan. Sebab hal itu dinilai sangat urgen dikarenakan menyangkut nilai dari pada pembangunan daerah.

“Nah, peran DPRD ini hanya sebatas mengevaluasi dan memberikan rekomendasi tanpa berpengaruh pada menolak atau menerima…,”

“Dan sejak jaman reformasi, tidak ada lagi DPRD menolak dan menerima pertanggungjawaban kepala daerah tersebut. Tetapi kita hanya memberikan nilai terkait hal – hal yang membutuhkan perbaikan,” tandasnya. (**)

Exit mobile version