KONI Gorontalo Matangkan Persiapan Porprov 2022

TATIYE.ID (SPORT) – Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Provinsi Gorontalo terus menggenjot persiapan Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) tahun 2022. Salah satunya dengan dibentuknya panitia pelaksana event dan penentuan cabang olahraga (Cabor) yang akan dipertandingkan di Porprov nanti.

Rapat yang dipimpin langsung Ketua harian yang juga dipercaya sebagai Ketua panitia Yakub Tangahu, dan beberapa pengurus KONI Provinsi Gorontalo.

“Jadi pada rapat persiapan Porprov ini kita membahas sekaligus menetapkan panitia pelaksana serta cabang olahraga yang akan dipertandingkan nanti,” ujar Yakub Tangahu, Jum’at (23/09/2022).

Sementara terkait pelaksanaan rapat di salah satu Warkop di Kota Gorontalo, sekertaris I KONI Provinsi Gorontalo, Abdullah Pala menanggapinya dengan menegaskan bahwa jalannya sebuah organisasi terletak pada kekompakan dan kebersamaan.

“Rapat ini sengaja kami laksanakan di luar KONI, karena area jalan menuju kantor sekertariat itu masih diperbaiki sehingga akses ke kantor masih belum bisa,” ungkap Abdullah Pala.

“Yang pasti, kita harus fleksibel dalam menjalankan organisasi. Mau rapatnya dimana saja yang penting program kerja bisa jalan dengan baik,” jelasnya. (*)

Exit mobile version