Komitmen Pemda Kabgor Dorong Tenaga Kerja jadi Kompeten

TATIYE.ID (KABGOR) – Pemerintah Kabupaten Gorontalo terus berkomitmen dan mendorong tenaga kerja yang berkompeten agar siap terjun di dunia kerja.

Salah satu yang secra terus menerus dilakukan pemkab Gorontalo adalah melaksanakan berbagai pelatihan kepada calon-calon tenaga kerja.

Terbaru,melalui dinas tenaga kerja dan transmigrasi berupa Pelatihan Tailor Made Kejuruan Pembuatan Kue dan Roti.

Kegiatan dengan tujuan dalam rangka mewujudkan pelatihan berbasis kompetensi bagi masyarakat produktif di kabupaten Gorontalo tersebut dibuka secara resmi Bupati Gorontalo, Nelson Pomalingo, Kamis (7/12/2023).

Kegiatan yang akan berlangsung selama dua pekan tersebut dipusatkan di UPTD BLK Kelurahan Tilihuwa Kecamatan Limboto.
Dalam sambutannya, Bupati Nelson mengakui bahwa potensi alam begitu banyak tersedia namun delum dikelola dengan benar. Ia juga mengakui banyak peluang-peluang kerja yang belum dikelola dengan benar.

Oleh karena itu, kata Bupati Nelson,yang perlu dan harus dibenahi adalah sumber daya manusia,(SDM).

“Salah satunya pelatihan -pelatihan kompetensi yang terus dilaksanakan pemerintah Kabupaten Gorontalo,”terang Bupati Nelson.

Nelson menambahkan,Mungkin banyak yang punya semangat membuat kue dan sebagainya, banyak yang memiliki keinginan berusaha tapi tidak memiliki modal usaha,Sehingga melalui pelatihan seperti ini sambil diberikan pelatihan peningkatan kompetensi juga pemberian modal usaha.

Ia pun berharap,kepada dinas nakertrans untuk membenahi fasilitas yang ada di BLK karena ini merupakan tempat pelatihan pengembangan sumber daya manusia. Tak hanya itu,Nelson berharap,dalam rangka mendatangkan berbagai program untuk kesejahteraan Masyarakat komunikasi ke pusat dilakukan.

“Termasuk program -program pelatihan peningkatan SDM dilakukan terus menerus,”harap Nelson.

Demikian pula,Kepada peserta Bupati Nelson berharap agar mengikutinya dengan benar selama 15 hari. Karena kata Nelson,konsentrasi,gunakan waktu dengan baik

“Sehingga seusai mengikuti pelatihan dan balik ke rumah sudah memiliki pengetahuan segera praktekan di rumah agar Ketika terjun ke dunia kerja sudah sipa dengan SDM yang mampuni,”imbuh Nelson.

Sementara itu,kepala dinas Nakertrans ,Kisman Ishak menambahkan, kegiatan ini diiukuti 40 orang yang berasal dari dua kecamatan,misalnya kecamatan Limboto dan Pulubala yang menariknya pelatihan ini menyasar kepada kaum Perempuan.

“Sumber anggaran pelatihan APBN Tahun 2023,tujuannya, sebagai Upaya pemkab Gorontalo Dorong Tenaga Kerja Berkompeten Siap Terjun di Dunia Kerja,”pungkasnya

Exit mobile version