Komisi IV Deprov Pantau Pelayanan Puskesmas Telaga Biru

TATIYE.ID (Deprov) – Komisi IV DPRD Provinsi Gorontalo melakukan kunjungan kerja terkait pengawasan dan evaluasi mutu pelayanan melalui akreditasi di Puskesmas Telaga Biru, Kabupaten Gorontalo, Rabu (8/3/2023).

Koordinator Komisi IV DPRD Provinsi Gorontalo Sofyan Puhi mengatakan, kunjungan kerja ini merupakan tindak lanjut dari hasil reses yang telah dilaksanakan terkait pemantauan kualitas pelayanan kesehatan.

Dalam kunjungan kerja ke Puskemas Telaga biru ada beberapa yang menjadi perhatian dari Komisi IV Deprov diantaranya, kepesertaan BPJS, pelayanan kesehatan, serta pemanfaatan bangunan.

“Dari hasil pantauan kami memang ada yang mencuat, diantaranya kepesertaan BPJS dan pelayanan kesehatan di puskes, terutama untuk keterbatasan keuangan yang sangat dibutuhkan. Olehnya itu beberapa hal ini akan kami kompilasi dengan dengan Pemda dan Pemprov,” jelasnya.

Lebih lanjut, Komisi IV Deprov juga memantau pemanfaatan salah satu gedung yang dibangun oleh Pemerintah pusat dan Pemerintah Provinsi Gorontalo yaitu Balai Pelatihan Kesehatan (Bapelkes), yang sudah 7 tahun belum rampung.

“Di dekat Puskes ini ada pembangunan Bapelkes yang sudah 7 tahun terbengkalai, olehnya itu akan ditindaklanjuti kedepan dalam rangka bagaiamana pemanfaatan Bapelkes ini, bangunannya sudah ada tapi belum rampung,” ucap Sofyan.

Sementara itu, Kepala Puskesmas Telaga Biru Emathiwaty T. Hiola menyadari bahwa kondisi Puskesmas dalam hal pemenuhan sarana dan prasarana itu belum memenuhi standar.

“Di Puskesmas ini masih ada ruangan yang harus disediakan, namun karena keterbatasan ruanganya sehingga pelayananya masih kami gabungkan yang harusnya itu tidak terjadi, dan Alhamdulillah setelah kedatangan Komisi IV tadi, mereka akan memperjuangkan itu,” ungkapnya.

Exit mobile version