Komisi III DPRD Bone Bolango Berkomitmen Bekerja Tanpa Membedakan Dapil

TATIYE.ID (DPRD BONEBOL) – Komisi III DPRD Kabupaten Bone Bolango menegaskan komitmen mereka untuk bekerja secara profesional dan merata tanpa membedakan Daerah Pemilihan (Dapil).

Komitmen ini disampaikan dalam rapat internal Komisi III yang berlangsung di Gedung DPRD Bone Bolango.

Adapu para anggota sepakat untuk mengutamakan kepentingan masyarakat di seluruh wilayah kabupaten, tanpa melihat asal Dapil masing-masing.

Ketua Komisi III DPRD Bone Bolango, Faisal Mohie, menekankan bahwa distribusi anggota secara merata mencerminkan semangat kerja yang adil, tanpa memprioritaskan atau mengabaikan dapil asal setiap anggota.

“Anggota kita ini terbagi dari seluruh dapil karena memang benar-benar kita ingin bekerja dengan tidak menafikan Dapil dari masing-masing anggota”, ujar Faisal Mohie, (25/09/2024).

“Sesuai tatib DPRD ada 22 Anggota yang harus didistribusi secara merata ke seluruh komisi, maka dari itu komisi III kebagian 8 dan sudah disepakati lewat Paripurna,” tandasnya.

Exit mobile version