TATIYE.ID (BONEBOL) – Proyek pembuatan cekdam di Desa Bulontala, Kecamatan Suwawa Selatan, mendapat apresiasi dari jajaran Komisi II DPRD Bone Bolango.
Pasalnya, proyek nasional yang dianggarkan kurang lebih Rp 44 Milyar yang dikerjakan di 5 titik, sudah mencapai 92%. Dan paling lambat akan selesai pada bulan Desember tahun ini.
Meski demikian, Sofyan Wahidji Dkk mengingatkan kepada pihak pengelola proyek dalam hal ini PT. SMS, dapat memperhatikan proses finishing sesuai target yang ditentukan.
“Pekerjaan proyek tersebut sudah berjalan lancar. Meski demikian, kami mengingatkan kembali kepada pihak pengelola dapat memperhatikan target pekerjaan. Dan jika semuanya selesai, kami meminta agar tidak meninggalkan sisa-sisa material di lokasi proyek” ujar Sekteraris Komisi II, Paris Djali saat diwawancarai di ruang kerjanya, Kamis (18/11/2021)
Selain itu, Aleg Partai NasDem menyarankan agar dilokasi pekerjaan dapat dipasang papan peringatan. Ini dilakukan untuk meminimalisir dampak yang nantinya akan berimbas pada warga sekitar, terutama bagi anak-anak.
“Papan peringatan ini sangat bermanfaat untuk meminimalisir tingkat kewaspadaan warga. Apalagi debit air di cekdam sangat dalam. Sehingga berbahaya bagi masyarakat sekitar” pungkasnya. (**)