KK Indonesia Berangkatkan 46 Orang ke Luar Negeri hingga Tanah Suci

Pengurus KK Indonesia (sumber: Suwarno Lanipo).

TATIYE.ID (GORONTALO) – Keberadaan perusahaan multinasional yang bergerak di bidang kesehatan dan kecantikan, KK Indonesia di Gorontalo dinilai mampu membangkitkan ekonomi masyarakat.

Namun kenyataannya KK Indonesia tidak hanya membangkitkan ekonomi serta kesejahteraan saja. Perusahaan ini mampu mewujudkan mimpi para mitra untuk berangkat ke luar negeri hingga mewujudkan impian umat muslim berangkat ke tanah suci.

Adapun mitra yang mendapatkan tiket gratis, yaitu 40 orang ke Bangkok, Thailand. 4 orang berangkat umroh ke tanah suci, dan 2 orang tiket gratis ke Eropa.

Crown Star Director (CSD) KK Indonesia, Nur Hasan, telah membuktikan apa yang disampaikan pada peresmian gedung baru KK Indonesia di jalan HB Jasin belum lama ini. Sebelumnya, kantor KK Indonesia berada di kompleks pasar sentral, Kota Gorontalo

“Kehadiran KK Indonesia tidak hanya mencari untung, tapi juga memberikan untung,” kata Nur Hasan.

Sementara itu, salah satu penerima tiket gratis, Suwarno Lanipo, mengucapkan terima kasih kepada KK Indonesia yang telah mewujudkan impian para mitra.

“Ini merupakan suatu kebanggaan bagi saya. Terima kasih KK Indonesia,” ucap Suwarno.

Tentu ini menjadi hal yang luar biasa bagi suatu perusahaan. Belum lagi, capaian tersebut diraih hanya dalam waktu singkat yaitu enam bulan (Januari – Juli 2023).

Diketahui, KK Indonesia di Gorontalo sudah ada sejak tahun 2008. Namun KK Indonesia sudah berdiri sejak 1999 dan memiliki 55 cabang yang tersebar di seluruh Indonesia.

Exit mobile version