Kepedulian Idah Syahidah saat Bantu Warga Korban Kebakaran di Gorontalo

Caption Foto : Anggota DPR RI Dari Partai Golkar Idah Syahidah Rusli Habibie Menyerahkan Bantuan Kepada Korban Kebakaran. (Foto: Istimewa)

TATIYE.ID (GORONTALO) – Kepedulian anggota DPR RI Dapil Gorontalo Idah Syahidah Rusli Habibie terhadap korban kebakaran yang terjadi di Jalan Jhon Aryo Katili (eks Jalan Andalas) begitu luar biasa.

Korban kebakaran yang terjadi dua hari kemarin langsung dikunjungi Idah Syahidah Rusli Habibie, Selain itu Aleg dari Partai Golkar tersebut juga menyerahkan langsung bantuan uang tunai serta pakaian kepada korban, Sabtu (13/02/2021).

“Kemarin saya mendapatkan informasi telah terjadi kebakaran yang menimpa keluarga Suleman Usman dan Idun Usman, olehnya setelah melakukan kunjungan kerja ke wilayah Sulawesi Utara saya langsung mendatangi rumah korban,” ungkap Idah Syahidah Rusli Habibie.

Lebih lanjut Aleg dari Partai Golkar tersebut mengapresiasi langkah cepat Pemerintah Provinsi Gorontalo dalam rangka mengurangi beban duka yang dialami oleh korban kebakaran.

“Sigap tanggap Pemprov Gorontalo dalam membantu warga yang kesusahan patut diacungi jempol, Pasalnya sampai dengan saat Pemprov Gorontalo telah menyalurkan bantuan makanan dan kebutuhan lainnya,” tutur dia.

Dirinyapun menghimbau kepada seluruh masyarakat Provinsi Gorontalo untuk tetap waspada dengan kondisi cuaca saat ini.

“Kita ketahui bahwasanya cuaca saat ini hujan diiringi angin kencang, Olehnya setiap warga diharapkan untuk untuk tetap waspada,” tutup dia.

Exit mobile version