Keluarga Besar Habibie Tak Terima Rusli Dikatai Penipu

GORONTALO (Tatiyechannel) – Eskalasi pasca beredarnya rekaman video yang berisi gambar Rahmat Gobel mengatai Gubernur Gorontalo Rusli Habibie yang juga sebagai Ketua DPD I Golkar Provinsi Gorontalo, rupanya sudah menjadi perbincangan hangat di kalangan keluarga besar Habibie. 

Pasalnya, mayoritas keluarga besar Habibie menyatakan tidak bisa menerima jika Rusli Habibie dikatai penipu, seperti yang Rahmat Gobel katakan di dalam video tersebut. “Keluarga Habibie baik yang ada di Gorontalo maupun di luar Gorontalo banyak yang menelpon saya. Mereka katakan bahwa mereka tidak bisa menerima jika saya dikatai penipu. Ini adalah penghinaan bukan saja buat saya pribadi tapi juga bagi keluarga besar Habibie,” ungkap Rusli di kediaman resmi Gubernur Gorontalo, Rabu (10/4) malam. 

Meski banyak mendapat tanggapan dari keluarga, Rusli mengaku dirinya memilih untuk menahan diri, karena tak ingin mengganggu stabilitas daerah yang tinggal beberapa hari lagi menggelar pesta demokrasi, Pileg dan Pilpres. “Saya kemungkinan akan mengambil langkah hukum setelah pelaksanaan Pileg dan Pilpres,” tambahnya.

Ditanya apakah kejadian ini sudah sampai ke telinga Mantan Presiden ketiga, BJ Habibie, Rusli mengaku hingga saat ini belum ada yang menyampaikan hal ini kepada beliau. “Setelah Pileg in shaa Allah saya akan menemui Pak Habibie (menyampaikan hal ini). Daripada beliau terima informasi dari orang lain dan takutnya ada miskomunikasi, maka mending saya sampaikan langsung. Karena kondisi Pak Habibie yang sudah sepuh, jangan sampai hal ini mengganggu kesehatan beliau,” kata Rusli. (*)

Exit mobile version