Kayu Untuk Perahu Langka, Perahu Fiber jadi Salah Satu Solusi Untuk Nelayan Gorut

Tatiye.id (GORUT) – Pemerintah Daerah Kabupaten Gorontalo Utara melalui dinas kelautan dan perikanan menggelar pelatihan pembuatan dan pemeliharaan kapal fiber tingkat kabupaten Gorontalo Utara tahun 2021.

Acara tersebut dibuka secara resmi oleh Bupati Gorontalo Utara Indra Yasin pada hari ini dan akan berlangsung selama 5 hari kedepan bertempat di Balai Pertemuan Pelabuhan Perikanan Nusantara (PPN). Senin(15/02/2021)

Dalam Sambutannya Indra Yasin mengapresiasi pelatihan pembuatan dan pemeliharaan kapal fiber yang dilaksanakan oleh dinas kelautan dan perikanan.

” Luas garis pantai kita itu sejumlah 317 Km, Kalau ini kita tidak manfaatkan dengan baik, sangat disayangkan, oleh karena itu maka potensi laut kita yang melimpah, harus dimanfaatkan dengan baik,” Ujar Bupati.

Sehubungan dengan itu Indra Yasin menilai dengan adanya pelatihan ini para nelayan mudah akan membuat perahu, pasalnya kayu yang digunakan untuk membuat perahu semakin langka didapat.

“Bahan dasar kayu untuk membuat perahu saat ini sudah sangat sulit untuk di dapat, kalau sudah ada pelatihan pembuatan perahu dari fiber ini, saya rasa ketergantungan nelayan terhadap kayu untuk membuat perahu, secara perlahan akan beralih pada bahan dasar fiber,” pungkasnya. (*)

Exit mobile version