Kaleidoskop 2020: Meriahnya Festival Saronde hingga Terjangan Banjir di Monano

Akhirnya sampai juga dipenghujung tahun 2020. Berbagai peristiwa besar dan menarik perhatian sepanjang tahun 2020 mungkin masih tersimpan diingatan, namun tidak ada salahnya kami sajikan beberapa peristiwa penting di tahun 2020.

1. Festival Saronde
Festival Pesona Pulau Saronde 2020, di Pulau Saronde, Kecamatan Ponelo Kepulauan pada Kamis (17/9/2020) berlangsung begitu meriah. Meski di tengah pandemi, festival yang masuk dalam kalender event nasional ini berhasil menyedot animo pengunjung.

Tak hanya itu, keindahan Pulau Saronde juga berhasil memikat para wisatawan lokal dan luar negeri. Pesona pantai dan pemandangan yang eksotis menjadikan event tahunan ini dinantikan masyarakat Gorontalo.

2. RS ZUS Kebakaran
Kebakaran terjadi di Rumah Sakit Umum Daerah Zainal Umar Sidiki (RSUD ZUS) Gorut pada Minggu (13/9/2020) dini. Kepulan asap awalnya diketahui oleh seorang pegawai RS ZUS, saat di cek ke lokasi ternyata bangunan, sejumlah alat dan fasilitas kesehatan telah hangus terbakar dilalap si jago merah.

3. Banjir Monano
Hujan sepanjang hari menyebabkan banjir di Kecamatan Monano, Gorut. Selain deras, tinggi air akibat banjir sudah hampir menutupi rumah-rumah warga. Masyarakat terpaksa harus mengungsi ke tempat yang aman. Tak lama kemudian, bantuanpun dari pemerintah dan organisasi masyarakat berdatangan.

Exit mobile version