Kader Golkar Lemito Mulai Gemakan Nama Aldi Soga untuk Bertarung di Pileg 2024

TATIYE.ID (POHUWATO) – Meski pemilu serentak nanti akan dilaksanakan pada tahun 2024, namun kini telah banyak figur-figur muda Pohuwato mulai naik ke permukaan untuk maju bertarung di Pileg 2024, Kamis (30/12/2021).

Salah satunya ialah Aldi Soga bakal caleg dari Golkar, yang beberapa hari ini fotonya mulai banyak beredar menghiasi media sosial Facebook, lewat postingan salah seorang kader Golkar Lemito, Welly Tangahu.

Saat dikonfirmasi, Welly Tangahu mengaku dirinya salah satu tim pemenangan dari Aldi sendiri membenarkan isu dan postingan tersebut.

“Betul dia nanti siap maju, dan seluruh keluarganya juga sudah mendukung sepenuhnya langkah dari Aldi tersebut,” terang Welly.

“Di tahun 2019 kitakan (Golkar) di Lemito ini kalah, jadi kedepan target kita di Pileg 2024 Inshallah bisa mendapatkan satu kursi lewat Aldi,” imbuhnya.

Tak hanya itu, Welly sendiri menyebutkan jika dukungan yang mengalir perihal niatan dari Aldi Soga khusus di Golkar PK. Lemito dan juga masyarakat sampai saat ini terus berdatangan.

“Kalau persentase dukungan khusus di Golkar PK Lemito untuk Aldi kurang lebih 50 %, terus juga nanti ditambah oleh basis keluarganya dia dan masyarakat yang memang menginginkan Aldi maju,” ujar Welly.

Lebih lanjut, Welly juga mengkonfirmasi mengenai progres yang tim pemenangan Aldi Soga akan segera lakukan kedepannya sampai pada Pileg 2024.

“Kita masih menunggu pelaksanaan muscam Golkar Lemito, Nanti selesai muscam kita akan mulai bergerak,” pungkasnya.

Exit mobile version