Jika Diminta, Sri Masri Sumuri Siap Dampingi Saipul di Pilkada Pohuwato

Konstelasi Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) di Kabupaten Pohuwato makin seru. Diantara nama-nama yang diisukan mendampingi Saipul A. Mbuinga di pemilihan kali ini, belum ada satupun yang pasti, artinya semua masih punya peluang yang sama.

Diantara nama-nama yang sering disebut sebagai calon kuat yang akan menempati posisi bakal calon wakil bupati, ada satu nama Srikandi yang dinilai punya peluang yang sama yaitu Sri Masri Sumuri.

Wanita yang kerap kali membagikan kebersamaannya dengan ibu-ibu majelis taklim yang ada di Kabupaten Pohuwato dan Boalemo ini dinilai cukup mumpuni untuk membangun pohuwato.

Berbekal pengalamannya dalam memimpin partai PPP di pohuwato yang juga sebagai anggota DPRD Provinsi Gorontalo yang aktif hingga saat ini, nama Sri Masri Sumuri patut dipertimbangkan sebagai orang nomor dua di Kabupaten Pohuwato.

Sri Masri Sumuri saat diwawancarai terkait dengan peluang dirinya untuk jadi calon wakil bupati mendampingi Saipul A. Mbuinga, ia mengatakan bahwa hari ini dirinya masih fokus mengakhiri masa jabatannya sebagai anggota DPRD Provinsi.

“Saya masih fokus dengan amanah masyarakat, dan itu sudah menjadi sumpah saya ketika saya dilantik sebagai anggota DPRD Provinsi Gorontalo, ” kata Sri

Namun, jika dirinya diminta untuk menjadi calon wakil bupati, ia mengatakan, melihat gaya kepemimpinan Saipul A. Mbuinga yang merakyat dan selalu mengedepankan kepentingan masyarakat maka ia siap mendampingi Saipul di Pilkada Pohuwato.

“Jika saya diminta untuk itu saya siap, karena saya juga melihat gaya kepemimpinan Bupati Pohuwato bagus, dia merakyat dan selalu mengedepankan kepentingan masyarakat, ” ujar Sri

Exit mobile version