Jeri Kiswanto Siap Perjuangkan Jaringan Listrik Di Dusun Mootilango, Desa Pulohenti

TATIYE.ID (GORUT) – Mengenai Aspirasi Pembangunan Jaringan Listrik untuk warga masyarakat Dusun Mootilango, Desa Pulohenti, Kecamatan Sumalata. Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Gorontalo Utara (GORUT), Jerri Kiswanto mengatakan, untuk terus memperjuangkan serta mengawal mengenai perencanaan pembangunan jaringan listrik yang ada di Dusun Mootilango, Desa Pulohenti tersebut.

“Dusun Mootilango merupakan satu-satunya Dusun yang sampai saat ini belum mempunyai aliran jaringan Listrik. Maka tentu untuk Menyikapi aspirasi dari masyarakat tersebut kata Jery, sayapun telah melakukan koordinasi dengan pihak terkait, dalam hal ink Kantor Unit Pelaksana Proyek Ketenagalistrikan (UP2K) Provinsi Gorontalo serta sayapun telah melaksanakan Survey pertama bersama pihak UP2K Di Dusun Mootilango, Desa Pulohenti,”katanya

Alhamdulillah koordinasi saya bersama pihak UP2K berjalan dengan baik, bahkan t saya telah melakukan survei pertama bersama pihak UP2K di lokasi yang akan menjadi target pembangunan jaringan arus listrik tersebut.

“Kondisi lokasi yang menjadi sasaran untuk pembangunan jaringan arus listrik tentunya sangat layak, maka itupun membuat pihak UP2K memprioritaskan pembangunan akses jaringan listrik masuk ke tempat itu,”ujarnya

Politisi muda Partai Nasdem menyampaikan bahwa, disini pihak PLN pun membenarkan bahwa tempat itu sangat layak untuk dilakukan pembangunan jaringan listrik, pasalnya di samping sudah ada 36 unit bangunan rumah, di Dusun Mootilango itu juga sudah dihuni oleh 32 Kepala Keluarga yang tinggal menetap, dan disitupun sudah mempunyai bangunan Masjid yang dipergunakan warga masyarakat setempat untuk beribadah

“Dengan masuknya akses jaringan listrik di dusun tersebut Jeri berharap agar kiranya bisa berdampak pada peningkatan perekonomian warga masyarakat yang berada disitu,”ungkapnya

Tentu saya akan terus mengawal hingga masuk sampai pada tahap realisasi. Untuk UP2K juga pihaknya akan memprioritaskan pembangunan akses jaringan listrik tersebut di tahun 2021 ini. (*)

Exit mobile version