Jelang Pra POPNAS Zona V 2024, Kembali Kemenpora Gelar Bimtek Tahap II

TATIYE.ID (SPORT) – Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) Republik Indonesia (RI) terus memantapkan persiapan penyelenggaraan Pra Pekan Olahraga Pelajar Nasional (Popnas) Zona V 2024. Event olahraga tingkat pelajar yang dijadwalkan akan berlangsung pada tanggal awal Desember 2024 yang akan dipusatkan di kota Gorontalo, Provinsi Gorontalo.

Untuk memastikan itu, Kemenpora melalui Deputi Sentra Olahraga dan Pembinaan Prestasi Kemenpora RI kembali menggelar bimbingan teknis (Bimtek) Tahap II Penyelenggaraan Pra-Popnas Zona V 2024. Kegiatan tersebut berlangsung di Grand Q Hotel pada Jumat (25/10/2024).

Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Provinsi Gorontalo, Wahyudin Katili kepada awak media ini mengatakan, Bimtek ini meruapak tindak lanjut persiapan jelang pelaksanaan Pra POPNAS bulan Desember 2024 mendatang. Hal-hal teknis terkait pelaksanaan event ini akan dibahas dan dicarikan solusinya sehingga segala sesuatunya siap sebelum hari penyelenggaraan.

“Jadi Bimtek ini adalah tahap akhir persiapan sebelum kita menggelar Pra POPNAS, dan penyelenggaranya langsung dari Kemenpora RI,” ujar Wahyudin Katili.

Wahyudin Katili juga menambahkan, kegiatan Bimtek ini dilaksanakan untuk memastikan kesiapan semua pihak termasuk membicarakan masalah tekhnis pelaksanaan kegiatan. Sebagai tuan rumah ia berharap semua pihak saling bersinergi guna menyukseskan agenda olahraga pelajar tingkat nasional tersebut.

“Kami mengharapkan sinergisitas dan kerja sama semua pihak agar kegiatan ini bisa berjalan lancar dan sukses,” pintanya.

Sosok Kadispora Provinsi Gorontalo pertama itu juga meminta dukungan seluruh masyarakat Gorontalo dan khususnya kepada delapan pengurus cabang olahraga (cabor) yang ikut serta dalam kegiatan pra Popnas Zona V tahun 2024 agar bisa berjalan aman sesuai dengan harapan bersama.

“Kolaborasi dan kerja sama adalah kunci keberhasilan kegiatan ini. Olehnya itu, kita harus bahu-membahu memastikan persiapan dan pelaksanaan kegiatan agar bisa berjalan dengan lancar,” tambahnya.

Sementara itu, Dr. Muhammad Azis Arianto, Asisten Deputi Sentra Olahraga dan pembinaan prestasi Kemenpora RI, mengatakan, kegiatan Bimtek ini merupakan tindak lanjut dari kegiatan Bimtek tahap I yang digelar pada medio Agustus 2024 lalu. Bimtek tahap dua ini digelar untuk memastikan kesiapan secara tekhnis bagi penyelenggara maupun peserta di Pra-Popnas Zona V tahun 2024.

“Bimbingan teknis ini sangat penting dilakukan sebagai langkah strategis dalam menciptakan standar pelaksanaan yang profesional. Dan untuk memastikan kompetisi olahraga tingkat pelajar nasional ini berjalan lancar. Kita harapkan kegiatan bimbingan teknis ini dapat memperkuat koordinasi dan kesiapan semua pihak dalam mendukung suksesnya kegiatan yang dimaksud,” ungkapnya saat membuka kegiatan Bimtek yang diikuti oleh sejumlah delegasi tujuh provinsi yang tergabung dalam pra-Popnas wilayah zona V tersebut.

Sebagai informasi, kegiatan Pra-Popnas Zona V 2024 ini akan diikuti oleh tujuh Provinsi yakni, Sulawesi Utara, Sulawesi Tengah, Maluku, Maluku Utara, Papua dan Papua Barat, termasuk Gorontalo sebagai tuan rumah. Adapun delapan cabor yang akan dipertandingkan yakni, cabor tinju, pencak silat, sepak bola, tenis lapangan, sepak takraw, bola basket, bulu tangkis, dan bola voli. (*)

Exit mobile version