Ini Yang Dilakukan Srikandi AAGC Saat Peringati Hari Ibu

TATIYE.ID (SPORT) – Komunitas otomotiv Ayla Agya Gorontalo Community (AAGC) punya cara tersendiri dalam memperingati hari Ibu beberapa waktu lalu. Ya, sejumlah Srikandi terlihat lakukan bakti sosial di panti asuhan Safaz Ain di Jl. Lupoyo Kelurahan Dulomo Selatan, Kecamatan Kota Utara, Kota Gorontalo, Selasa (22/12/2020).

Dipimpin langsung oleh Ketua AAGC, Achmad Tomayahu didampingi Ibu Ketua Srikandi AAGC, Yohana Triana ini menyerahkan sejumlah sembako sebagai bentuk solidaritas kepada sesama yang saling membutuhkan. Ketua AAGC Achmad Tomayahu dalam sambutannya menyampaikan bahwa hal ini adalah agenda tahunan dari AAGC dan merupakan program dari divisi sosial.

“Inipun merupakan wujud dari rasa solidaritas kita kepada sesama bagi mereka yang membutuhkan uluran tangan dengan harapan kiranya apa yang kita berikan dapat berguna bagi mereka,” Ujar Achmad.

Lebih lanjut Ketua AAGC menyampaikan tujuan kedatangan dipanti asuhan Safaz Ain bahwa selain agenda rutin tahunan dari divisi sosial juga merupakan bentuk syukur atas nikmat dan rejeki yang diberikan oleh Allah kepada kita. Diakhir sambutannnya, Achmad Tomayahu memohon kiranya mendoakan beberapa anggota AAGC yang lagi sakit dan yang sedang bertugas di papua sebagai satgas menjaga stabilitas keamanan demi keutuhan NKRI.

“Adanya kunjungan ini dengan membawakan bantuan bahan pokok, kita tentu berharap dapat meringankan beban kebutuhan dari saudara dan anak-anak kita, serta memohonkan kiranya doa kepada anggota kami yang sedang sakit dan yang sedang bertugas,semoga diberikan kesehatan dan keselamatan. ” tutupnya. (*)

Exit mobile version