
TATIYE.ID (KOTA) – Sebagai salah satu tokoh yang memiliki peran penting dalam perjuangan di bidang Kebudayaan, Walikota Gorontalo Marten Taha mendukung Hans Bague Jasin atau HB Jasin diusulkan sebagai salah satu calon Pahlawan Nasional.
Nah, sebagai bentuk dukungan, Walikota Gorontalo mengeluarkan surat rekomendasi pengusulan nama Pahlawan asal Gorontalo tersebut. Marten juga menilai karya yang dihasilkan HB Jasin tidak hanya dikenal di Indonesia saja tetapi juga hingga ke tingkat Internasional.
“beliau ini dijuluki sebagai sastrawan indonesia yang sudah punya nama di Dunia bahkan sudah mendapat penghargaan tingkat Internasional sehingga sangat layak dinobatkan sebagai pahlawan nasional,” tuturnya.
Pemberian gelar pahlawan nasional ini lanjut Marten bukan hanya ditinjau dari segi perjuangan secara fisik dalam memerdekakan Bangsa Indonesia, tetapi juga beliau adalah tokoh yang memiliki perjuangan atau karya dari segi keilmuan dan telah diakui di tingkat Nasional dan Internasional. Sehingga layak jika dinobatkan sebagai Pahlawan Nasional.
“mari semua pemangku kepentingan baik tokoh adat, tokoh agama, tokoh masyarakat perguruan tinggi, politisi dan Pemerintah daerah untuk bersama memperjuangan ketingkat Pusat agar HB Jasin ditetapkan sebagai pahlawan nasional,” harapnya. (*)