Ingin Sukses di Pilkada Hanya Satu Perkara, Mansir: ‘Isi Tas’

Mansir Mudeng (foto Isal/Tatiye.id)

TATIYE.ID (POLITIK) – Salah satu tokoh politik senior di Gorontalo, Mansir Mudeng menyebut perkara ingin sukses dalam Pilkada hanya satu kuncinya yaitu ‘isi tas’.

Seperti yang diketahui, enam bulan mendatang lagi masyarakat akan diperhadapkan dengan pesta demokrasi yaitu Pilkada serentak. Jika Pemilihan Legislatif (Pileg) kemarin dikenal sebagai Pileg termahal yang pernah ada, maka bukan tidak mungkin Pilkada serentak kali ini bernasib sama.

Berkaca dari hal itu, Mansir Mudeng menilai perkara terpenting dalam dunia politik adalah ‘isi tas’. Kendati demikian ada instrumen lain yang perlu diperhatikan yang tidak kalah penting yaitu elektabilitas dan kapasitas dari masing masing masing calon.

Isi tas yang dimaksud Mansir dalam hal ini bukanlah money politic atau politik uang melainkan cost politik yang perlukan cukup besar. Sebagai politisi senior, tentunya hal itu sesuai dengan pengalamannya selama melakoni dunia politik.

“Banyak hal yang harus diperhatikan dalam kontestasi politik kali ini. Elektabilitas, kapasitas, dan tentunya isi tas,” tandas Mansir.

Exit mobile version