Infrastruktur Stadion Merdeka Kota Gorontalo Jadi Perhatian Erwin Ismail

TATIYE.ID (SPORT) – Pertandingan antara Rajawali FC menghadapi Persital Talumolo dalam lanjutan kompetisi sepakbola Liga 3 grup A di stadion Merdeka Kota Gorontalo ternyata tidak luput dari perhatian sosok Erwin Ismail yang juga Aleg DPRD Provinsi Gorontalo tersebut.

Politikus muda itu mengaku sangat terkesan dengan antusias masyarakat dalam menyaksikan pertandingan sepakbola. Sehingganya salah satu yang sejak pertama menjadi wakil rakyat ia impikan adalah bagaimana dapat berkontribusi bagi sepakbola Gorontalo terlebih dari sisi infrastruktur Stadion misalnya.

“sebagai wakil rakyat saya terus berupaya bagaimana bisa membantu agar infrastruktur olahraga seperti stadion Merdeka ini bisa mendapat bantuan. Status stadion yang milik pemerintah kota Gorontalo memang menjadi sedikit kendala bagi saya di provinsi, tapi itu bukan halangan, masih banyak solusi lain seperti memasukkan bantuan infrastruktur lewat DAK dan lainnya,” beber Erwin Ismail, Senin (26/09/2022).

Putra mantan Gubernur Gorontalo tersebut juga mensupport kedepannya harus ada tim sepakbola asal Gorontalo yang berlaga di kasta kompetisi Liga 1 atau minimal Liga 2 nasional.

“insyaAllah saya optimis kedepan akan lahir Tim sepakbola dari Gorontalo yang kemudian berlaga di level kompetisi seperti Liga 1 atau Liga 2 nasional. Dan itu sudah tergambar dalam kompetisi ini dimana mulai bermunculan tim-tim sepakbola yang handal di Liga 3 ini,” pungkasnya. (*)

Exit mobile version