Idah Syahidah Serahkan 100 Bantuan Rumah Sejahtera Terpadu Di Boalemo Dan Kabupaten Gorontalo

TATIYE.ID – Anggota Komisi VIII DPR RI Idah Syahidah Rusli Habibie menyerahkan secara simbolis bantuan Rumah Sejahtera Terpadu (RST) dari Kementerian Sosial (Kemensos) kepada 100 orang penerima manfaat warga Kabupaten Boalemo dan Kabupaten Gorontalo.

Bantuan dalam bentuk pemberian dana untuk rehabilitasi rumah tak layak huni menjadi rumah layak huni, sebesar Rp 20 Juta per Kepala Keluarga (KK).

Pada kegiatan tersebut turut hadi Perwakilan Bank Mandiri, Wakil Bupati Kabupaten Gorontalo Hendra Hemeto, Kepala Dinas Sosial Kabupten Gorontalo, Kepala Desa pengusul Program RST serta warga penerima bantuan.

“Alhamdulillah apa yang menjadi aspirasi dari masyarakat hari ini dapat terealisasi, terima kasih atas kerjasama yang telah meneliti secara cermat para penerima manfaat program RST ini,” ujar anggota Komisi VIII DPR Fraksi Golkar Dapil Provinsi Gorontalo yang juga menjadi aspirator memperjuangkan warga Provinsi Gorontalo untuk mendapatkan program RST dari Kemensos.

Idah Syahidah menuturkan bahwa saat ini Pemerintah Pusat memang sangat gencar melakukan berbagai terobosan program-program pemberdayaan sosial untuk rakyat miskin. Dan nominal bantuannya pun kian meningkat.

Seperti program RST ini, besaran penyalurannya mengalami peningkatan signifikan yakni Rp20 Juta per Kepala Keluarga (KK) perunit.

Dirinyapun berharap kiranya para penerima manfaat ini untuk mempergunakan dana tersebut untuk memperbaiki rumah.

“Saya tegaskan tidak akan ada potongan sepeserpun dari saya atau yang lainnya. Saya hanya meminta bapak dan ibu sekalian bersyukur, manfaatkan ini sebaik-baiknya. Bentuk syukur itu diterjemahkan dengan bertanggung jawab dalam penggunaannya,” tambahnya.

Exit mobile version