Hendra Hemeto Terima Kunjungan Komunitas Matic Regency Gorontalo

TATIYE.ID (KABGOR) – Ketua harian Pengurus Provinsi (Pengorov) Gorontalo, Ikatan Motor Indonesia (IMI), Hendra Hemeto terima kunjungan dari komunitas motor matic regency di rumah dinas, Kamis (21/7/2022).

Terlihat Hendra Hemeto menyambut baik akan kedatangan komunitas yang berdiri sejak 2009 tersebut.

Selain jadi ajang silaturahmi, kata ketua matic regency, Arif Biki juga meminta restu dari ketua harian Pengprov IMI dalam menggelar kegiatan Training Safety Riding.

“Kegiatan itu akan dilaksanakan tanggal 29 – 30 Juli 2022 mendatang. Karena beliau adalah ketua harian pengprov IMI jadi kami meminta restu beliu untu kegiatan itu,” kata Arif.

“Kami juga sebelumnya sudah diberikan restu dan rekomendasi oleh ketua IMI Pengporv Gorontalo, Ridwan Bohihoe,” lanjut pria yang akrab dengan sebutan Ipong.

Terinformasi kegiatan itu juga mengundang salah satu narasumber dari Jakarta Defensive Driving Consultant (JDDC), Justri Pulubuhu.

Exit mobile version