Hebat, Pemda Pohuwato Hadirkan Program Gebyar SMS Guna Dekatkan Pelayanan ke Masyarakat

TATIYE.ID (POHUWATO) – Dalam rangka mendekatkan pelayanan bagi masyarakat, Bupati Saipul Mbuinga bersama Pemerintah Kabupaten Pohuwato menggagas program kemasyarakatan bertajuk Gebyar SMS ( Gerakan Bersama Melayani Rakyat Sehat Maju Sejahtera).

Dalam pelaksanaannya, launching program Gebyar SMS yang di mulai dari Kecamatan Patilanggio tersebut mendapat apresiasi dari masyarakat yang hadir dalam kegiatan tersebut.

Dalam sambutannya, Bupati Saipul Mbuinga mengatakan jika program ini dihadirka untuk mendekatkan pelayanan, dan mempermudah masyarakat mengakses beberapa kebutuhan administrasi di Pemda.

“Gebyar SMS ini untuk mendekatkan pelayanan kepada masyarakat seperti perizinan, administrasi kependudukan, jaminan sosial serta pelayanan lainnya, maka dihadirkan konsep Gebyar SMS dengan kolaborasi dinas terkait wabil khusus Dinas-dinas pelayanan,” ujar Saipul.

“Paling penting buat kami adalah kebutuhan dasar masyarakat khususnya yang sangat vital dibutuhkan yakni pemanfaatan ipal yang sejak 2018 sudah mati total dan Alhamdulillah sudah diatasi oleh Direktur, dapat dipastikan sambungan ke rumah-rumah bisa dioperasikan sebelum ramadhan untuk kebutuhan dasar pelayanan air minum tersebut,” imbuhnya.

Selain pelayanan publik, program Gebyar SMS juga menghadirkan ratusan paket bantuan untuk masyarakat, mulai dari bahan makanan, hingga bantuan paket pendidikan yakni Kartu Prestasi Tuntas Sekolah.

Exit mobile version