Hamim Pou Tegaskan Dana Desa Diprioritaskan Atasi Kemiskinan

TATIYE.ID (BONEBOL) – Mengutamakan kepentingan rakyat menjadi prioritas Bupati Hamim Pou dalam menentukan masa depan Bone Bolango cemerlang dua kali lebih baik.

Bersama jajarannya, Bupati dua periode itu menggelar kunjungan kerja di Kecamatan Bone Pantai dalam rangka monitoring dan evaluasi penyelenggaraan program percepatan penanggulangan kemiskinan, Sabtu (08/01/2022)

Dihadapan para Camat dan Kepala Desa se Bone Pesisir, Bupati Hamim Pou menegaskan agar penurunan angka kemiskinan, segera diatasi melalui anggaran Dana Desa (DD)

“Setiap Kepala Desa wajib mengurangi 10 Kepala Keluarga (KK) miskin yang diintervensi di desil 3 dan 4” tegasnya.

Apa yang disampaikan Bupati Hamim bukan tanpa alasan. Sebab hal tersebut menjadi kinerja utama bagi para Kades dalam mensukseskan program percepatan penanggulangan kemiskinan.

“Seluruh aparat desa harus bekerja keras dengan motto “Cepat, Berkualitas, dan selamat”. Jika ini berhasil, maka seluruh tunjangan para Kades beserta aparatnya akan dinaikkan…,”

“Disamping itu, kita juga akan membuat studi tiru untuk para Kades di Pulau Jawa nanti” jelasnya.

Terakhir, Bupati Hamim berharap, tahun ini seluruh kecamatan dan desa di wilayah Bone Pesisir, harus cemerlang dua kali lebih baik.

“Ini yang menjadi harapan kita bersama dalam menata Bone Bolango cemerlang dua kali lebih baik” tutupnya. (**)

Exit mobile version