Gelar Reses di Kabila, Yeyen Sidiki Serap Aspirasi Petani Dan Pengemudi Bentor

Tatiye.id – Reses masa sidang ketiga tahun 2022-2023 dimanfaatkan anggota DPRD Provinsi Gorontalo Yeyen Saptiana Sidiki untuk menyerap aspirasi dari masyarakat yang ada di Kelurahan Padengo Kecamatan Kabila, Rabu (14/6/2023).

Dalam kesempatan itu turut hadir Ketua DPD Golkar Kabupaten Bone Bolango Zainudin Pedro Bau yang juga sebagai Wakil Ketua DPRD Bone Bolango.

Dihadapan masyarakat Kabila, Yeyen Sidiki memaparkan lebih dulu tupoksinya sebagai wakil rakyat yang tergabung dalam Komisi 2 DPRD Provinsi Gorontalo.

Beberapa aspirasi yang disampaikan oleh warga masyarakat Kabila seperti keberadaan pupuk pertanian, benih padi, dan permodalan bagi pelaku UMKM.

“Saya mewakili para petani tentunya berharap untuk dapat dibantu mengenai kelangkaan pupuk, bibit dan modal usaha bagi UMKM,” ungkap salah satu warga.

Menanggapi apa yang menjadi aspirasi masyarakat, Yeyen Sidiki menuturkan bahwa persoalan pupuk memang saat ini telah menjadi masalah nasional, olehnya dirinya selaku anggota DPRD akan memperjuangkan kebutuhan warga Kabila.

“Ini adalah pekerjaan rumah bagi dirinya selaku wakil rakyat, dan tentunya akan terus diperjuangkan,” tutur Yeyen.

Sementara itu, mengenai aspirasi masyarakat tentang permodalan usaha bagi para UMKM, Yeyen selaku anggota DPRD juga akan memperjuangkan hak para pelaku UMKM dengan cara mendukung dan memfasilitasi.

Karena selain merupakan kewajiban, menurut Politisi Partai Golkar itu, membantu serta mendorong para pelaku UMKM juga sama halnya dengan menopang perekonomian di Provinsi Gorontalo.

Exit mobile version