TATIYE.ID (POHUWATO) – Ribuan masyarakat Kecamatan Paguat memadati lapangan kelurahan siduan untuk mengikuti dan menikmati layanan dari Gebyar SMS, Selasa (08/11/2022).
Disamping memanfaatkan layanan dari OPD terkait, beberapa warga juga menerima berbagai jenis bantuan yang diserahkan oleh Pemerintah Daerah Kabupaten Pohuwato.
Bupati Pohuwato, Saipul A. Mbuinga memantau langsung tenda-tenda pelayanan serta tenda yang menjadi tempat pendistribusian bantuan ekonomi kerakyatan. Diantara puluhan tenda tersebut tersebut terdapat seorang pria yang duduk di salah satu tenda pelayanan dengan disampingnya terdapat sembako yang merupakan bantuan dari pemerintah daerah.
Sebagai seorang pemimpin, bupati mendekati pria tersebut dan ternyata warga Kelurahan Libuo yang dikenal bernama One Rahman itu tidak lengkap lagi salah satu kakinya. Dimana bagian kaki kanan sudah teramputasi pada lima tahun silam akibat kecelakaan yang dialami sebagai tukang panjat kelapa atau jatuh dari pohon kelapa.
Kejadian 5 tahun silam itu sangat terasa, apalagi pria yang berusia 54 tahun ini telah ditinggal selama-lamanya oleh istri tercinta pada 3 tahun lalu. Kini bapak tersebut hanya tinggal sendirian di rumah miliknya, karena pernikahan dengan almarhumah (Hasnah Mooponu) tidak memperoleh keturunan.
Bupati Saipul memberikan semangat kepada One Rahman dan berharap untuk tetap tegar dalam menghadapi ujian berat tersebut.
“Semua kejadian ataupun musibah sudah ditetapkan oleh Allah dan harus diterima yang insyaallah ada hikmah dibalik musibah yang dialami ini,” tutur Bupati Saipul.
Kendati demikian, Saipul memastikan warga yang sebatang kara akan diperhatikan oleh pemerintah melalui sentuhan bantuan dari pemerintah setempat.