Fokus Besarkan PPP, Haji Usman Maju di Pileg

TATIYE.ID (POLITIK) – Salah satu kader PPP, Usman Tahir Rajak, sepertinya bakal fokus membesarkan nama partai yang berlambangkan Ka’bah di Gorontalo.

Buktinya, pria yang akrab dengan sebutan haji Usman ini memutuskan untuk maju dalam Pemilihan Legislatif (Pileg) pada Februari 2024 akan datang untuk kedua kalinya.

“Saat ini saya fokus membesarkan PPP di Pileg,” kata haji Usman ditemui tatiye.id

PPP sendiri pada Jumat (12/5/2023) telah mendaftarkan 45 orang Bakal Calon Legislatif (Bacaleg) DPRD Provinsi Gorontalo ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) dipimpin langsung oleh Ketua DPW PPP, Nelson Pomalingo.

“Alhamdulillah hari ini kami (PPP) dari tingkat DPP sampai DPC sudah mendaftar. Tentunya Caleg caleg ini sudah ditetapkan berdasarkan aturan yang ada, termasuk didalamnya keterwakilan dari perempuan 36% dan milenial 18%,” ucap Nelson.

Exit mobile version