TATIYE.ID (GORUT) – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Gorontalo Utara (Gorut), Fatri Botutihe, menghimbau kepada pihak penyelenggara Festival Arung Jeram baik itu pihak Dinas Pariwisata maupun Pemerintah Desa setempat agar kiranya dapat memberikan ruang bagi masyarakat untuk dapat berdagang di sekitaran lokasi festival tersebut.
“Festival ini selain menghasilkan hal positif bagi sektor pariwisata, tentunya juga dapat bermanfaat bagi ekonomi masyarakat yang akan memanfaatkan event tersebut dengan berjualan ataupun hal lain yang bisa mereka lakukan,” kata Fatri, Senin (22/3).
Ketua DPC Partai Gerindra Gorut ini mengatakan bahwa sangat bersyukur akan adanya event tersebut. Pasalnya hal ini dapat membantu perekonomian masyarakat, dalam hal perputaran ekonomi dari sektor jasa, dan sebagainya.
“Di sini tentunya saya sangat mendukung festival tersebut. Pasalnya tempat yang akan dilaksanakannya event ini adalah kampung saya sendiri, dan juga menjadi wilayah dapil pemilihan saya,” ucapnya
Sebagai Anggota Komisi III yang membidangi pariwisata, melihat bahwa Festival Arung Jeram dapat memberikan dampak positif terhadap kemajuan sektor pariwisata di Gorontalo Utara.
“Saat ini, jika saya melihat pariwisata Gorut sangat berkembang dan maju, seperti halnya di Atinggola yang mempunyai tempat wisata Pantai Minanga, dan Tomilito terdapat tempat wisata Botudidingga, maka tentu di Tolinggula pun mempunyai wisata yang tak kalah menarik, yakni arung jeram,” tandasnya.