Fadel Mbuinga Raih Tiga Gelar di Kelas Lokal Gorontalo

TATIYE.ID (SPORT) – Fadel Mbuinga, pembalap muda Gorontalo yang tampil di ajang Kejuaraan Nasional (Kejurnas) Motoprix Regional D Sulawesi, Maluku, Papua (Regioal 5) tahun 2022 kategori lokal Gorontalo di Sirkuit Sang Profesor, Kelurahan Bongohulawa, Kecamatan Limboto, Kabupaten Gorontalo sukses naik tiga podium sekaligus.

Ya, pembalap yang sukses meloloskan tim Goronalo ke PON XX Papua tersebut sukses meraih juara di tiga kelas berbeda. Dari catatan hasil lomba khusus kelas lokal Gorontalo, Fadel sukses meraih juara 3 di kelas bebek 2 langkah 116cc STD pemula terbuka bersama tim Gembel 99 Poki-poki HMS RT. Kemudian juara 2 kelas di kelas bebek 2 langkah 125cc STD pemula terbuka bersama Grey RT, dan terakhir meraih juara 2 di kelas metic s/d 131cc tune up pemula terbuka bersama Gembel 99 Poki-poki HMS RT.

“Pembalap lokal kita memang banyak yang potensial, hanya memang keahlian masih banyak yang belum terlatih. Dan dia (Fadel_red) punya potensi itu,” ujar Sekretaris IMI Gorontalo, Upin Pakaya, Minggu (19/6/2022).

Kedepannya Upin berharap potensi-potensi muda pembalap Gorontalo dapat bermunculan lagi sehingga persaingan ketat menjadi yang terbaik untuk mewakili Gorontalo diajang-ajang selanjutnya bisa berbuah prestasi.

“Semakin banyak pembalap muda yang lahir, maka semakin bervariasi untuk IMI menyeleksi mana yang terbaik untuk mewakili Gorontalo dipentas nasional,” pungkasnya. (*)

Exit mobile version