Dua Korban Tenggelam Di Sungai Dengilo Belum Ditemukan

TATIYE.ID (POHUWATO) – Kepala Desa Karya Baru, Kecamatan Dengilo, Iskandar Dalangko, mengungkapkan jika ada kejadian korban tenggelam di wilayahnya yang diduga hanyut terbawa arus dari sungai Dengilo, pada Minggu (20/3/2022).

Iskandar mengatakan akibat kejadian tersebut hingga kini ada dua orang korban yang sampai saat ini belum ditemukan karena hanyut terbawa arus sungai Dengilo itu.

“Kejadiannya sekitar jam 2 siang tadi. Mereka ada sekitar 5 orang. Jadi mereka ini warga Kecamatan Mananggu, kerja kupas jagung di sini,” ujar Iskandar.

“Saat menyeberangi sungai tersebut, tiba-tiba debit air berubah menjadi besar. yang 3 orang selamat, 2 lainnya masih dalam pencarian,” imbuhnya.

Lebih lanjut, dirinya juga mengatakan jika saat ini kedua korban tenggelam yang belum ditemukan tersebut, masih sementara dilakukan pengecekan identitasnya.

“Dua orang yang hanyut dan belum ditemukan itu ibu dan anak berumur sekitar 6 tahun, yang identitasnya pun masih sementara kami dilakukan pengecekan,” terang Iskandar.

“Saat ini pihak Desa dan Pemerintah Kecamatan Dengilo telah melakukan koordinasi dengan pihak Basarnas, dan BPBD untuk dilakukan upaya pencarian terhadap kedua korban hanyut,” pungkasnya.

Exit mobile version