DPRD Bonebol Desak Pemerintah Maksimalkan Pembangunan Infrastruktur di Wilayah Pedesaan

TATIYE.ID (BONEBOL) – Ketua Komisi I DPRD Bone Bolango, Faisal Mohie mendesak pemerintah, baik provinsi maupun kabupaten, untuk dapat memaksimalkan pembangunan infrastruktur di wilayah pelosok khususnya pedesaan. Karena menurutnya, infrastruktur merupakan salah satu aspek penting dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

“Karena masih banyak infrastruktur seperti jalan yang perlu ditingkatkan atau diperhatikan oleh pemerintah terkhusus di wilayah pedesaan,” ucapnya, Selasa (22/06/2021).

Selain itu, pembangunan infrastruktur juga merupakan akses penting masyarakat untuk menuju ke tempat – tempat usaha, seperti pertanian, perkantoran, maupun tempat lainnya. Jika infrastruktur terbilang layak dan mantap kata dia lagi, maka hal tersebut akan mempermudah mobilisasi publik yang berdampak pada peningkatan perekonomian masyarakat.

“Peningkatan infrastruktur juga tentu akan berpengaruh pada sektor lainnya, seperti SDM yang unggul, pendidikan dan kesehatan,” tutupnya (**)

Exit mobile version