
TATIYE.ID (DPRD BONEBOL) – Usai menerima penyerahan LKPJ Bupati Tahun Anggaran 2024, Dewan Perwakilan Rakyat (DPRD) Bone Bolango melakukan pembentukan Panitia Khusus (Pansus).
Adapun hal ini dilakukan guna menindaklanjuti dan pembahasan Laporan Keterangan Pertanggungjawaban Bupati Bone Bolango Ismet Mile Tahun 2024.
Pembentukan Pansus tersebut dilaksanakan dalam rapat paripurna yang berlangsung Senin (14/4/2025) yang dipimpin Wakil Ketua Zainudin Pedro Bau.
Sekretaris DPRD Kabupaten Bone Bolango Meri S. Ngadju membacakan surat masuk dari masing masing fraksi yang mengusulkan personilnya yang akan bekerja di Pansus LKPJ.
Akhir rapat paripurna pembentukan Pansus tersebut ditandai dengan penandatanganan berita acara oleh Ketua DPRD Kabupaten Bone Bolango Faisal Yunus.
Adapun anggotanya yakni Fadli Hulukati dari fraksi Gerindra, Suleman Taumbe dari fraksi PAN, dan Riska Puspita Rn Mohamad dari Fraksi Hanura.